albani

XHAMI dalam bahasa Albania pasti maksudnya  “Jamie” atau “Masjid Jamie” yakni masjid yang digunakan untuk shalat jum’at, tapi  SHQIPTARE  apakah berarti “Masjid” ? rasanya akar katanya rada tidak nyambung.  Dari sebuah blog saya mengetahui bahwa orang Albania menyebut tanah mereka sebagai “Shqiperia” yang artinya “land of the eagle”, dan mereka menyebut diri mereka “shqiptare” yang artinya “Sons of the eagle”. jadi XHAMI SHQIPTARE artinya adalah “Masjidnya orang Albania”.

Ini adalah Albanian Mosque di Melbourne yang kami singgahi untuk shalat dzuhur, kamis 11 desember lalu.  Masjid ini sepertinya didirikan tahun 1969, berdasarkan angka yang tertulis dibawah “Albanian Mosque”. Bagian eksteriornya tampaknya sangat simple, minimalis, sebetulnya interiornya juga tidak banyak ornamen, tetapi sangat rapi, nyaman. Yang jelas, masjid ini telah mengalami renovasi sejak didirikan empat puluh tahun lalu itu.  Tempat wudhunya melingkar juga sangat rapih dan nyaman digunakan.

albani2

Berdiri dibawah menara masjid Albania ini, dengan pendaran sinar matahari yang melatar belakangi menara, melahirkan sebuah sensasi sendiri:  akankah cahaya Islam akan terus berpendar,  menyeruak menyinari benua Australia ?